Bersama Fokopincam, Polsek Amurang Giat Angkat Sampah Di Jalan Trans Sulawesi

MINSEL, Inspirasisulut.com – Polsek Amurang bersama Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan Amurang Barat Kabupaten Minahasa Selatan melaksanakan kegiatan kebersihan di pinggiran Jalan Trans Sulawesi tepatnya di Desa Teep, Selasa (28/01/2025).

Kegiatan tersebut berupa mengangkat sampah yang bertumpuk di pinggir jalan.

Hadir dalam kegiatan ini Kapolsek Amurang IPTU. Johanes Montolalu, Danramil Amurang Letu Infantri Adri Kandowangko, Camat Anurang Barat Silvana Wahongan, SP. dan Jajaran anggota Polsek Amurang, jajarang anggota Koramil Amurang serta Pemerintah Desa Teep danbTeep Trans.

Kapolsek Amurang IPTU. Yohanes Montolalu mengatakan setelah bekoordinasi dengan Forkopincam maka hari ini dilaksanakan kegiatan kebersihan dengan mengangkat sampah yang telah berserakan di pinggir jalan trans sulawesi tepatnya di Desa Teep.

“Kegiatan ini dilaksanankan lewat koordinasi forkopincam Amurang Barat, pada hari ini saya Pak Danramil dan Ibu Camat beserta seluruh peserta anggota Polsek Amurang Perangkat kecamatan serta pemerintah Desa Teep dan Teep Trans mengerjakan pembersihan di lokasi tumpukan sampah yang memanjang di pinggir jalan trans sulawesi.” kata Kapolsek.

Hal ini pula dilaksanakan sebagai informasi dan pengeluhan dari masyarakat, karena lokasi ini bukan lokasi TPA.

“Lokasi ini telah dijadikan tempat buang sampah oleh sebagian masyarakat yang tidak bertanggunggjawab atau masih kurang kesadaran sehingga dilaksanakam pemberdihan.” pungkasnya.

Kapolsek menjelaskan berkaitan dengan Hari Ulang Tahun Kabupaten Minahasa Selatan, kegiatan ini telah menjadi bagian dari program ‘mari torang canangkan bersih lingkungan’.

“Kami menghimbau kepada masyarakat baik yang melintas terutama warga Minahasa Selatan secara khusus warga Amurang Barat jangan jadikan tempat ini sebagai tempat pembuangan sampah, ada lokasi lain yang telah disediakan.” Imbau Kapolsek Johanes.

“Mari torang lebih bijaksana lebih paham lebih sadar untuk jaga kebersihan dan keindahan Kabupaten Minahasa Selatan.” ajaknya.

Kedepan Poksek akan terus menghimbau lepada masyarakat untuk menjaga kebersihan di tempat ini, namum apabila masih ada yang belum menyadari bahkan sengaja buang sampah di tempat ini, mungkin akan ada tindakan tegas.

Sementara Camat Amurang Barat Silvana Wahongan, SP. mengungkapkan dalam rangka Hari Jadi Minahasa Selatan ke-22 Tahun maka Forkopincam melaksanakan kerja bhakti di area pembuangan sampah yang bukan tempat sampah yang sebenarnya.

Camat berharap ada kesadaran masyarakat untuk jadikan tempat ini indah dipandang.

“Dalam penangan sampah kami menghimbau masyarakat jangan rmembuang sampah di tempat ini, buanglah sampah pada tempatnya, loaksi ini merupakan jalan trans sulawesi pemandangannya jadi tidak elok jika dipenuhi dengan sampah seperti ini.” ucap Camat Silvana Wahongan.

Di tempat yang sama Danramil Amurang Letu Infantri Adri Kandowangko, mengungkapkan dengan adanya gamgguan lingkumgan, kenyamanan dan kebersihan pihaknya bersama Forkipincam lainnya menyelasaikan masalah ini dengan melakukan pembersihan mengangkat sampah yang mengganggu pandangan mata.

Danramil berharap masyarakat jangan asal buang sampah sembarangan, buanglah sampah pada tempatnya.

“Dalam rangka Hut Minsel mari kita jaga kebersamaan. Kalau bisa masyarakat sadar dan jangan lagi buamg sampah di tempat ini karena ada pembuangan sampah yang ada di TPA Mobongo yang sudah disediakan pemerintah.” pungkas Letu Infantri Adri Kandowangko.

(sivriet)